Cetak Prestasi, Tim MAN ICT Raih Juara 2 di Ajang Lomba MAN ICT dan MTsN 4 Tabalong Sinergikan Pengelolaan RisetCerdas Cermat Matematika

Tanah Laut (MAN ICT) - Sebagai madrasah unggulan yang bertipologi riset dan teknologi dengan segudang prestasi, Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Tanah Laut (MAN ICT) telah menjadi magnet school bagi madrasah atau sekolah lain. Kali ini rombongan MTsN 4 Tabalong sambangi madrasah terbaik di Kalimantan Selatan tersebut.

Kepala MTsN 4 Tabalong Mas`amah beserta rombongan yang berjumlah 29 orang melakukan rangka Studi Kolaborasi bidang Riset/Myres di laboratorium Matematika gedung Sains dan Teknologi pada Selasa (08/11/22).

Rombongan diterima Kepala MAN ICT Hilal Najmi, didampingi Ka. TU Siti Muflihah, Wakamad Akademik Anisaurrohmah beserta tim. "Kami senang kembali dikunjungi oleh rombongan dari MTsN 4 Tabalong, menjalin silaturahmi, memperkuat sinergi, dan bersama-sama meraih prestasi," ujar Hilal.

Mas`amah berterima kasih telah disambut dengan baik di MAN ICT. “Semoga dengan kunjungan studi kolaborasi ini, kami dari MTsN 4 Tabalong dapat mengambil pelajaran dan meraih prestasi nantinya seperti siswa di MAN ICT," ucapnya.    

Pada kesempatan tersebut koordinator Karya Tulis Ilmiah (KTI) MAN ICT Nahri Fauzan, memaparkan beberapa hal terkait strategi pembinaan riset, "Untuk menjadi juara, pembentukan siswa dimulai jauh sebelum mengikuti lomba seperti, kita lakukan pengenalan tentang KTI dimulai dari kelas X," papar Nahri.

Ia menambahkan, setelah pengenalan tentang KTI, siswa kelas XI akan melaksanakan penelitian masing - masing dengan guru pendamping. Karya siswa yang terbaik akan diteliti lebih lanjut dan diikutkan lomba – lomba.