Pelaihari (MAN ICT) - Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Tanah Laut (MAN ICT), menerima kedatangan tim dari MAN IC Kota Palangkaraya dalam rangka kegiatan studi tiru pengembangan madrasah, Minggu (27/08/23) di ruang Lab Saintek.
Tim MAN IC Kota Palangkaraya terdiri dari perwakilan dari bidang Penmad Kanwil Kemenag Kalteng H.Ahmad Maki, Kepala TU MAN IC Kota Palangkaraya, Rahmadi Efendi, GTK, dan para siswa sejumlah 32 orang.
Disambutannya, H. Maki menjelaskan studi tiru tersebut merupakan upaya MAN IC Kota Palangkaraya untuk terus bergerak maju dan melakukan perubahan-perubahan yang disesuaikan dengan standar penyelenggaraan MAN Insan Cendekia.
“Tentunya MAN IC Kota Palangkaraya yang baru didirikan memiliki berbagai kendala teknis yang bisa diurai jika terus belajar ke MAN ICT yang telah beroperasi terlebih dahulu,” ujar H. Maki.
Sementara Kepala MAN ICT Hilal Najmi, mengucapkan terima kasih atas kedatangan tim dari MAN IC Kota Palangkaraya dan Studi tiru tersebut merupakan agenda pengembangan kedua lembaga dengan terus menguatkan sinergi dan pertemuan tersebut juga merupakan komitmen untuk terus meningkatkan motivasi dalam menyelenggarakan pendidikan di madrasah yang semakin berkualitas. “Perjalanan mendirikan MAN IC di awal memang tidak mudah, namun perjuangan itu Insya Allah bernilai ibadah,” tegas Hilal.
Sementara Organisasi siswa MAN Insan Cendekia Tanah Laut (OSICTA) juga menggelar acara Sharing Session dengan siswa MAN Insan Cendekia Kota Palangkaraya. Tim dari OSICTA dan siswa MAN IC Kota Palangkaraya saling bertukar informasi dan menambah pengetahuan, baik dalam perilaku berorganisasi maupun dalam menjalankan program kerja dan event.
Sharing session didampingi oleh Pembina OSICTA, M. Taufik Akbar dan koordinator Minat Bakat siswa M. Gazali Rahman. Kegiatan ditutup dengan tour kampus dan makan siang bersama.
Penulis : Restu
Foto : Oktavia