Menag RI Tanda Tangani Lembar Penelitian Siswa MAN ICT

Manado (MAN ICT) – Menteri Agama Republik Indonesia, Drs.H. Lukman Hakim Saifuddin, Kunjungi Expo Madrasah Young Researcher Supercamp (MYRES) MAN Insan Cendekia Tanah Laut (ICT) Kalimantan Selatan sekaligus membubuhkan Tanda tangan di lembar penelitian Siswa MAN ICT. Selasa (17/9/19) di IAIN Manado – Sulawesi Utara.

Didampingi oleh Kepala Madrasah (Kamad) MAN ICT, Hilal Najmi, S..Ag.,M.Pd.I, Menag RI amati Batu Akik asli Kalimantan Selatan dan beberapa foto proses Penambang Intan Lumbang dalam : Fenomena Bekerja Menantang Maut.

“Penelitian yang sangat bagus dan semoga dapat lolos ditahap selanjutnya” ujar Lukman.

Selain Menag RI, Stand MAN ICT juga dikunjungi oleh rombongan dari Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Prov. Kalimantan Selatan, diantaranya Kepala Kantor Wilayah (Ka.Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Prov. Kalimantan Selatan, Drs.H. Noor Fahmi, M.M dan Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Madrasah (Penmad) Kanwil Kemenag Kalsel, Drs.H. Fajriannor Subhi, M.M.

“Berusahalah lebih baik lagi agar kalian sukses dan orang diluar kalsel dapat mengenal kalsel lebih dalam melalui penelitian kalian” pesan Ka.Kanwil Kemenag Kalsel. (Rep:Retno/Ft: Nahri)