MAN IC TANAH LAUT

MAN Insan Cendekia sebagai salah satu madrasah unggulan dibawah pengelolaan Kementerian Agama, telah tumbuh menjadi sebuah lembaga pendidikan yang berkualitas tidak saja secara regional, nasional bahkan internasional. Hal tersebut terbukti dengan berbagai prestasi yang telah diraih antara lain; dalam kegiatan olimpiade sains tingkat nasional (OSN) tahun 2007 memperoleh pedali perunggu bidang Ekonomi dan OSN tahun 2008 memperoleh satu medali emas bidang kebumian dan 2 medali perunggu yaitu bidang ekonomi dan komputer. Disamping itu semakin banyaknya alumni Insan Cendekia yang diterima di perguruan tinggi negeri favorit seperti UI, ITB, UGM, UNIBRAW, Unair, ITS, UNHAS, dll. Juga di perguruan tinggi luar negeri seperti di Jepang dan Malaysia.

Dengan prestasi-prestasi yang telah diraih serta kualitas penyelenggaraan MAN Insan Cendekia selanjutnya Kementerian Agama meningkatkan kualitas MAN Insan Cendekia menjadi Madrasah Program Khusus Berstandar Internasional, dengan kebijakan memberikan beasiswa penuh kepada lulusan MTs Pondok Pesantren dan SMP umum untuk melanjutkan pendidikan di MAN Insan Cendekia.

Keberhasilan yang diraih oleh MAN Insan Cendekia selama ini membuktikan bagusnya mutu pengelolaan dan system yang dijalankan oleh lembaga beserta pelaksana di lapangan. Oleh karena itu untuk melestarikan mutu keunggulan tersebut, sistem pengelolaan MAN Insan Cendekia perlu distandarisasi agar dapat menjadi acuan pengembangan kedepan dan lebih mudah diterapkan pada lembaga lainnya.

Plt. Kepala Madrasah

Sugianto, S.Pd., M.kom

 

                       YOUTUBE CHANNEL                       

 

 

SISTEM INTEGRASI APLIKASI

BERITA TERBARU

Tanah Laut (MAN ICT) Korban perang Palestina – Israel terus berjatuhan, memakan korban luka-luka maupun meninggal dunia. Fasiltas umum, seperti rumah sakit, tempat ibadah bahkan sekolah-sekolah di bombardir oleh tentara Zionis Israel. Palestina mengalami duka berkepanjangan. Sebagai wujud solidaritas dalam membasuh luka tragedi kemanusiaan yang terjadi di Palestina, Organisasi Siswa Intra Insan Cendekia (OSICTA) secara resmi menyalurkan donasi untuk Palestina melalui Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tanah Laut, di markas PMI Tala

Bantuan tersebut diterima langsung oleh Ketua PMI Tanah Laut, H. Syahrian Nurdin yang didampingi oleh Ketua Markas PMI Tanah Laut, Ahmad Zahid. Dalam sambutannya, H. Syahrian menyampaikan ucapan terima kasih atas perhatian dan empati OSICTA dengan cara mengumpulkan donasi yang kemudian diserahkan langsung ke markas PMI Tala. Beliau menguntai harapan agar donasi tersebut dapat membantu Palestina khususnya saudara-saudara yang ada di Gaza. Tidak lupa bantuan tersebut juga menjadi amalah ibadah bagi semua yang terlibat. “Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada OSICTA MAN IC Tala yang  telah mempercayakan penyaluran donasi melalui PMI Tala,”tutur H. Syahrian. 

Ketua OSICTA, Ahmad Sultan Aqila yang ditemui pada Jum’at (15/12/2023) usai menyerahkan donasi mengungkapkan bantuan tersebut dikumpulkan dari siswa Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Tanah Laut (MAN ICT), seluruh warga madrasah dan orang tua siswa, selama sebulan terakhir terkumpul Rp.11. 824.300,- Bantuan ini dikumpulkan sebagai wujud solidaritas dan kepedulian keluarga besar MAN ICT terhadap tragedi kemanusiaan di Palestina. 

Dirinya menegaskan, OSICTA mendoakan agar peperangan segera berakhir sehingga tidak menambah korban yang jatuh. “Dukungan empati ini kami wujudkan dalam bentuk donasi dan doa yang tak berhenti untuk perdamaian di Palestina,” pungkas Sultan. 

Kepala MAN ICT, Hilal Najmi memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya terhadap Tim OSICTA yang telah bergerak dalam mengumpulkan dan menyalurkan bantuan untuk Palestina. Hal tersebut sebagai bentuk kepedulian sosial keluarga besar MAN ICT khususnya OSICTA terhadap bangsa yang sedang berkonflik dan memerlukan bantuan kemanusiaan. Kepekaan tersebut merupakan bentuk penanaman karakter peduli terhadap sesama yang diwujudkan dalam aksi nyata penggalangan sampai penyaluran donasi. 

Kamad berharap donasi yang telah dikumpulkan oleh OSICTA dapat bermanfaat untuk saudara-saudara di Palestina. “Tragedi kemanusiaan di Palestina tidak seharusnya terjadi. Duka Palestina adalah duka kita semua,”pungkas Kamad.

Turut hadir pada saat penyerahan donasi ke PMI,  Pembina OSICTA, Muhammad Taufik Akbar, Pembina PMR MAN ICT, Muhammad Sapuan Gestianto, Tim OSICTA dan PMR beserta Tim Humas MAN ICT

Rep : Restu

Foto : Mega