KABAR MADRASAH
Tanah Laut (MAN ICT) - Kepala Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Tanah Laut (MAN ICT), Siti Salma, secara resmi melepas tim siswa yang akan berlaga pada ajang Avicenna Medical Science Award (AVIMSA) 2025 di Kampus MAN ICT, pada hari Jumat 19 September 2025.
Acara pelepasan berlangsung di Kampus MAN ICT pada Jumat (19/9), didampingi oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Akademik, Nahri Fauzan, serta tim akademik Fitriani dan Ruhama Mardhatillah. Guru pembimbing, Muhammad Mustofa Yusuf, turut hadir memberikan motivasi dan doa bagi para peserta.
Tim AVIMSA ICT tahun ini terdiri dari tiga siswa berbakat, yaitu Aura Putri Berliana, Muhammad Fauzi Rahman, dan Rizky Hafidz Afandi. Mereka akan bersaing dalam kompetisi yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Kedokteran Program Sarjana Fakultas Kedokteran Universitas Lambung Mangkurat (HIMA PSKPS FK ULM).
Dalam sambutannya, Kepala MAN ICT, Siti Salma, menyampaikan rasa bangga dan harapan besar kepada tim.
“Kami percaya bahwa siswa MAN ICT memiliki potensi besar untuk berprestasi, tidak hanya di bidang akademik madrasah, tetapi juga di level kompetisi ilmiah. Semoga tim ini bisa membawa hasil terbaik dan tetap menjunjung tinggi sportivitas serta nilai-nilai Islami,” ujarnya.
Salah satu perwakilan tim, Aura Putri Berliana, juga menyampaikan rasa syukur dan tekadnya.
“Kami berterima kasih atas dukungan madrasah, guru pembimbing, dan teman-teman semua. InsyaAllah, kami akan berusaha semaksimal mungkin agar bisa mengharumkan nama MAN ICT di ajang AVIMSA,” ungkapnya penuh semangat.
Prestasi Siswa
GALLERY MAN INSAN CENDEKIA TANAH LAUT
Kontak
Jl. Ahmad Yani No. Km. 07 Rt.05, Ambungan, Kec. Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan 70815